Visitor

Mar 27, 2012

SUDAH IDEAL-KAH BERAT BADANMU ??, CHECK PERHITUNGANNYA DI SINI...

Berat badan ideal adalah dambaan semua orang..., khususnya perempuan. Berat badan ideal adalah saat berat badanmu sesuai dengan tinggi badanmu.
Apakah kamu sudah termasuk memiliki berat yang ideal..?? atau malah termasuk kelebihan berat badan ??
Jika sudah ideal, bagus di pertahankan saja.., tapi jika kelebihan berat badan terkadang menimbulkan rasa kurang percaya diri, bahkan hehehe susah menemukan pakaian yang cocok karena  gelembung lemak menonjol di berbagai tempat.
Berikut cara menghitung berat badan idealmu :
Misalnya tinggi badan kamu 165 cm, dengan berat badan 58 kg , maka cara menghitungnya adalah :

165 cm - 100 = 65

lalu hasil 65 - 10 % = 65 - 6,5 = 58.5

maka berat idealmu adalah 58.5 kg

Cara lain yang di gunakan adalah dengan menggunakan body mass indeks atau biasa disebut BMI

Ada beberapa kategori  batasan untuk menandakan kondisi tubuh seseorang.
1. Bila hasil yang diperoleh menunjukkan Angka antara 18,5 hingga 23 berarti berat badan Anda normal atau ideal
2. Adapun bila hasil menunjukkan angka 23 hingga 25 maka sudah kegemukan
3. Angka 25 hingga 27 termasuk obesitas ringan
4. Angka 27 hingga 30 disebut obesitas sedang
5. Sedangkan BMI yang sudah di atas 30 adalah obesitas berat

 Sebut saja Ryni memiliki berat badan 57 kilogram dengan tinggi badannya 163 sentimeter atau 1,63 meter.

Apakah berat badan Ryni sekarang ini sudah ideal? Yuk kita simak hitungan BMI berikut.

Berat badan  Ryni 57 kg dibagi dengan 2.66. Angka 2,66 adalah hasil kuadrat dari tinggi badan Ryni 1,63 m.
hasilnya adalah 21.43. "Dengan berat 57 kg, berarti berat badan Ryni adalah normal atau ideal.
Jika masih penasaran dan malas menghitung sendiri, silahkan hitung perhitungan digital body mass indeks yang ada di bag kanan blog ini.

semoga bermanfaat buat kalian..., jika bermasalah dengan berat badan dengan senang hati akan membantu anda menurunkan berat badan ke berat ideal dan membantu menjaga berat badan ideal anda dengan cara yang aman, mudah dan cepat :)

No comments:

Post a Comment